Serbuan Vaksinasi 1500 Vaksin Kodim 0730/ Gk untuk masyarakat Kabupaten Gunungkidul.
Wonosari, Rabu(18.08.21).Kegiatan Vaksinasi massal yang diinisiasi Kodim 0730/GK melalui Serbuan Vaksin 1500 Vaksin berkolaborasi dengan Humanity First Indonesai yang membawahi Klinik Asih Sasama dalam rangka membantu pemerintah Indonesia dalam percepatan vaksinasi dan menekan lonjakan kasus covid 19 di Wilayah Kab. Gunungkidul.
Vaksin Kodim 0730/Gk dengan sasaran warga masyarakat Kalurahan Nglora Kapanewon Saptosari usia 18 s.d Lansia dan target sasasaran 1500 dosis yang terbagi menjadi 3 gelombang mulai tanggal 16, 18, dan 19 Agustus 2021.
Penyelenggaraan Vaksinasi hari ini dan dua hari kedepan bertempat di Pendopo Rumah Bpk. Heri Yuliyanto Padukuhan Nglora Kalurahan Nglora Kapanewon Saptosari Kabupaten Gunungkidul kegiatan Serbuan Vaksinasi Tahap I Bagi Masyarakat Umum melalui Serbuan Vaksin Masal Kodim 0730/Gk bekerja sama Humanity First Indonesia.
Dalam Penyelenggaraan Vaksinasi,Dandim 0730/Gunungkidul Letkol Kav Anton Wahyudo didampingi Danramil 12 Paliyan dan anggota mengawasi langsung jalannya Vaksinasi warga Saptosari.Turut hadir dalam acara,Bupati Kab. Gunungkidul H.Sunaryanto, Manager Humanity First Wil. Jogjakarta Bpk. Anton Baskoro,Kapolres Gunungkidul AKBP Aditya Galayudha Ferdiansyah, SIK MT, Anggota DPRD Partai Nasdem Ibu Wulan Tustiana,Kadinsos Kab. Gunungkidul Ibu Siwi Irianti,Panewu Kapanewon Saptosari Drs Djarot Hadiatmojo M.Si , Kapolsek Saptosari AKP Awal M, Danpos Saptosari Peltu Medi S,Lurah Nglora Kapanewon Saptosari Bpk. Heri Yuliyanto, dan Warga Masyarakat Kalurahan Nglora Kapanewon Saptosari.
Dalam kegiatan serbuan Vaksinasi juga dibagikan paket makanan tambahan untuk balita sebanyak 1500 paket kepada warga masyarakat penerima vaksin dari Humanity First Indonesia yang bergerak dalam bidang kemanusiaan.
Kegiatan Vaksinasi berjalan lancar dengan pengetatan Protokol kesehatan dan sarana yang telah disediakan di tempat Vaksin(sarana cuci tangan,termometer suhu,sanitizer yang digunakan oleh untuk Vaksinator sebelum dan sesudah kegiatan Vaksinasi.
(Pendim0730Gk)
Komentar
Posting Komentar