Salurkan Bantuan Sembako Dari Yayasan Urwatul Wusto,Babinsa Bersinergi Dengan Semua Pihak Terkait
Warga binaann diwilayah menerima bantuan sembako dari yayasan Urwatul Wusto Yogyakarta, Babinsa Desa Kedungpoh Koramil 04/Nglipar Kodim 0730/Gunungkidul Serda Wantri bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat Desa membantu mendistrubikannya. Selasa (03/11//2020).
Serda Wantri, salah satu Babinsa Koramil 04/Nglipar yang juga merupakan Babinsa Padukuhan Mojosari Kelurahan Kedungpoh turut membantu menyalurkan bantuan sembako tersebut kepada warga.
Dikatakannya, keikut sertaan pendistribusian sembako terdampak Virus Corona (Covid-19) di Desa binaannya merupakan bagian dari senergitasnya bersama Pemerintah Desa dan Bhabinkamtibmas mempercepat penyaluran bantuan sehingga dapat mengurangi beban masyarakat terdampak.
“sebagai Babinsa kami selalu ikut aktif pada setiap kegiatan di desa binaan, termasuk membantu pemerintah daerah dalam kegiatan pembagian sembako kepada warga ini” ucap Sertu Purwanto.
Serda Wantri menyampaikan, sembako yang diserahkan langsung kepada warga di Desa binaannya ini, diserahkan oleh Yayasan Urwatul Wusto Yogyakarta kepada Pemerintah Kapanewon Nglipar dan diserahkan secara simbolis kepada warga yang berhak menerimanya.
Sesuai dengan petunjuk komandan Kodim 0730/Gk Letkol Inf Noppy Laksana Armyanto,S.H. untuk seluruh Babinsa jajaran Kodim 0730/Gk akan terus dikerahkan guna membantu pemerintah Kecamatan dan Desa pada pelaksanaan pendistribusian sembako kepada warga yang berhak menerima bantuan ini.
“Dengan harapan, penyaluran sembako ini berjalan afektif dan cepat sampai ke tangan penerimanya” ungkap Dandim.
Komentar
Posting Komentar